Semangat Embrace 2015

Video teaser Embrace 2015



Tepat hari Minggu kemarin (20/09) adalah hari dimana keluarga MBTI menyambut keluarga baru di gedung FEB dalam acara Pembukaan Embrace 2015. Embrace adalah sebutan lain dari kaderisasi di MBTI Telkom University yang memiliki arti dalam bahasa Indonesia yaitu "merangkul".


Suasana panitia briefing sesaat sebelum acara dimulai

Acara dimulai pukul 06.00 pagi. Semua keluarga MBTI memakai atribut biru dongkernya dan menyambut dengan penuh semangat, agar adik-adik 2015 pun semangat mengikuti rangkain acara sampai selesai. Acara Embrace tidak hanya dilakukan satu kali namun ada beberapa kali lagi yang akan menjadi standar lolos tidaknya adik 2015 menjadi anggota himpunan.


Para PJ bersiap menyambut anak kelasnya

Dalam setiap rangkaian acara Embrace berlandaskan pada kekeluargaan, saling merangkul dan tidak ada yang namanya senioritas atau bullying yang seringkali menjadi ketakutan tersendiri dari para maba apabila mendengar kata ospek. Semua adik 2015 hanya perlu menjaga 3S yaitu "senyum sapa salam" pada semua orang yang dilewati agar saling kenal dan akrab. Kan namanya juga keluarga:)

Tak lupa setiap kelas harus menampilkan jargon atau yel-yel terbaiknya di depan teman-teman angkatan maupun semua keluarga MBTI yang datang. Tujuannya melatih kekompakkan kelas dengan PJ nya masing-masing. Sebelumnya di dalam kelas dengan PJ mereka diberi pengarahan tentang seluk-beluk prodi MBTI mulai dari peraturan, penjurusan, pengenalan himpunan, organisasi kemahasiswaan dan lain sebagainya.

Akhir acara ada satu kalimat yang singkat namun berarti yang sempat dilontarkan Riand Iswanca selaku  ketua pelaksana Embrace 2015 "Coba kalian semua pejamkan mata. Apakah gelap? Itulah kaderisasi tanpa kehadiran kalian" begitulah ucapnya kepada seluruh adik tingkat 2015. "We Know. We Care. We are MBTI !". -SA-



Komentar

Postingan Populer