Happy Eid Mubarak 1436 Hijriyah


ALLAAHU AKBAR, ALLAAHU AKBAR, ALLAAHU AKBAR, LAA ILAAHA ILLAALLAAHU WALLAAHU AKBAR, ALLAAHU AKBAR WALILLAAHIL HAMD.
Artinya :
Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar. Tiada Tuhan kecuali Allah, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, dan segala puji hanya untuk Allah.

Umat Muslim melakukan sholat Idul Fitri

Seruan takbir itulah yang sejak malam sampai hari ini terdengar dikumandangkan dimana-mana, dengan penuh suka cita umat Islam di seluruh dunia menyambut hari raya Idul Fitri sebagai hari kemenangan.

Telah satu bulan lamanya umat muslim melakukan ibadah puasa yang berarti menahan hawa nafsu amarah serta makan dan minum dari terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari. Sungguh indah bulan Ramadhan, setiap malam umat muslim melakukan sholat tarawih seusai berbuka puasa, berlomba-lomba melakukan kebaikan dan menunaikan zakat di akhir Ramadhan merupakan suatu hal yang wajib dilaksanakan di bulan penuh keberkahan ini.


Dan kini tiba saatnya hari lebaran telah tiba, berkumpul untuk bersilaturahmi bersama keluarga dan bermaaf-maafan atas kesalahan yang diperbuat baik sengaja ataupun tidak adalah suatu tradisi dari hari lebaran, bahkan ada satu moment yang tidak boleh terlewatkan yaitu berbagi rezeki atau yang akrab didengar dengan bagi-bagi THR!!


Untuk itu kami segenap keluarga besar HMBTI mengucapkan "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriyah, Taqobbal Allahu Minna Wa Minkum. Minal Aidin Wal Faidzin. Mohon Maaf Lahir dan Bathin. Semoga semua amalan yang dilakukan pada bulan Ramadhan diterima oleh Allah dan kita masih bisa bertemu kembali dengan bulan Ramadhan di tahun berikutnya. Aamiin."

So Selamat Lebaran bagi umat muslim di dunia! Selamat pulang kampung dan salam untuk sanak keluarga dirumah:) -SA-


Komentar

  1. GLOBAL QURBAN_ACT
    Makna Sejati Berqurban; memberi mereka yang paling membutuhkan
    Ayo berQurban di Global Qurban

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer