Grand Launching Telkom Foundation


Yayasan Pendidikan Telkom (YPT) yang selama ini telah kita kenal sebagai “ibu” dari Universitas Telkom kini resmi meleburkan diri dengan Yayasan Sandhykara Putra Telkom (YSPT) menjadi Telkom Foundation. Telkom Foundation akan memfokuskan diri guna mengembangkan pendidikan berstandar internasional di Indonesia di bawah naungan PT Telkom Indonesia, Tbk.

Profil YPT dan YSPT
PT Telkom Indonesia memiliki 2 yayasan yang bergiat di dunia pendidikan, yatu YSPT dan YPT Telkom. YSPT memfokuskan diri untuk mendirikan, mengelola dan membina sekolah-sekolah pendidikan dasar dan menengah yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia dengan tetap melekatkan imej Telkom di tiap sekolahnya.

Sementara YPT berfokus untuk mengembangkan perguruan tinggi yang meliputi Universitas Telkom, STT Teknologi Telematika Telkom, Akademik Teknik Telekomunikasi, dan Akademi Pariwisata.
Dengan meleburnya 2 yayasan tersebut, praktis Telkom Foundation akan mengelola langsung sebanyak 44 sekolah pendidikan dasar dan menegah, serta 4 perguruan tinggi.

Grand Launching
Telkom Foundation resmi melakukanacara Grand Launching pada tanggal 21 Mei 2014 bertepatan di Telkom Convention Hall. Dalam acara tersebut hadir Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung, RektorUniversitas Telkom, Dewan Pengurus Telkom Foundation, dan tamu undangan lainnya; meliputi perwakilan dosen, staf, dan mahasiswa Universitas Telkom.Grand Launching juga dimeriahkan oleh hiburan berupa penampilan dari TEBS Choir dan Pertunjukan Laser Dance.

Dalam sambutannya, Prof. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng.,PhD  selaku Rektor Universitas Telkom menekankan pentingnya mempersiapkan diri menjadi universitas kelas dunia melihat di tahun 2015 akan terbentuk komunitas ekonomi ASEAN. Beliau juga meyakini pembentukan Telkom Foundation akan berdampak positif dalam membangun peradaban bangsa yang baik dengan ciri individu yang cerdas, tangguh, dan bermanfaat untuk komunitas dan masyarakat sesuai tagline Telkom Foundation yaitu: Building the Civilization.

Sementara itu Johni Girsang, MSc selaku Ketua Telkom Foundation dalam sambutannya menceritakan sejarah YSPT yang awal mulanya adalah melakukan pembangunan taman kanak-kanak di wilayah terpencil. Pembangunan taman kanak-kanak dikarenakan para karyawan Telkom yang bertugas di pelosok kesulitan untuk mencari taman kanak-kanak bagi putra-putrinya. Beliau juga menceritakan pembentukan YPT yang diawali oleh pembangunan Sekolah Tinggi Teknologi Telkom dan Sekolah Pasca Sarjana MBA Bandung yang dimaksudkan untuk mencari dan menningkatkan kemampuan karyawan PT Telkom kala itu.­­­Terakhir, Beliau menambahkan bahwa peleburan YPT dan YSPT adalah sebuah langkah strategis untuk menghadapi persaingan global.

TELKOM FOUNDATION
Tagline: Building the Civilization
Visi
Menjadi Yayasan Bermutu Dalam Bidang Pendidikan dengan Standar Internasional Untuk Pembentukan Insan Yang Berkarakter Unggul.
Misi
1.        Menyelenggarakan Lembaga Pendidikan Berstandar Internasional
2.        Mengembangkan Sistem Pembinaan Untuk Pembentukan Karakter Manusia yang Unggul
3.        Mengembangkan Sumber-Sumber Pendanaan Melalui Penciptaan Peluang Inovasi dan Kreatifitas serta Sinergi dengan Telkom Group.

(map/mik)

Komentar

Postingan Populer